oleh

Berkah Dibalik Bencana Bagi Pedagang Kaki Lima

-Palu-797 views

 PALU – Sebulan pasca bencana di Kota Palu, para pedagang kaki lima mulai meramaikan sepanjang jalur dilokasi bencana. Mereka mulai ramai menjajakan aneka makanan dan minuman karena tempat itu layaknya sudah menjadi pusat rekreasi masyarakat. Dari pantauan dilapangan, jejeran pedagang kaki lima tampak sibuk melayani pembeli. Ramainya pembeli membuat mereka nyaris tidak ada waktu untuk diwawancarai.

Seperti pengakuan Endeng, salah seorang penjual siomai yang kami temui di dekat jembatan kuning ponulele. Dimana para pedagang kaki lima ini menjadi lokasi disamping jembatan kuning ponulele sebagai tempat mangkal mereka setiap pagi dan sore. “Kami jualannya mulai jam 08.00 wita dan kadang sampai sore hari. Tapi tergantung kalau dagangan kami cepat habis, kami juga bisa pulangnya lebih awal, ” kata Endeng.

Dalam sehari Endeng mengaku bisa mengumpulkan uang dari hasil jualan siomainya bisa sampai Rp. 750.000. Pendapatan yang dia peroleh tiap harinya itu menurutnya sudah sangat lumayan dibanding dulu sebelum bencana, dia hanya bisa mendapatkan pembeli sekitar Rp 300.000 -Rp.400.000 per hari dari hasil jualan kerupuk.

BACA JUGA  Kesbangpol Kota Turunkan Tim Penilai Kinerja Satgas K5

“Sekarang pendapatannya lumayan mbak, bisa sampai Rp700.000 an per hari,” tutur Endeng sembari tersenyum dan berkata mungkin dibalik bencana ini ada berkahnya juga bagi kami pedagang kaki lima yang selalu merasa yakin bahwa Kota Palu akan kembali ramai lagi seperti dulu. (Nila)

Komentar